Lion Air Harus Istirahatkan 13 Pesawat

Bisa Picu Tarif Naik

Lion Air Harus Istirahatkan 13 Pesawat
Lion Air Harus Istirahatkan 13 Pesawat
Sebelumnya menyusul kejadian delay yang seringkali terjadi pada Lion Air, Kementerian Perhubungan pada 13 Juni 2011 telah mengeluarkan surat peringatan. Namun, maskapai berloho singa ini mengklaim penyebabnya adalah mereka tengah melaksanakan pergantian sistem pengaturan crew dan membutuhkan waktu agar bisa kembali normal. Namun, pada kenyataannya penerbangan Lion Air masih sering terlambat dan masyarakat konsumen tidak mendapatkan kepastian sampai kapan keterlambatan penerbangan tersebut dapat teratasi.

Sementara itu, Direktur Umum Lion Air, Edward Sirait mengaku sedang membahas instruksi pemerintah itu. Sebagai perusahaan penerbangan swasta nasional, pihaknya berkomitmen untuk terus berusaha dan berbenah diri dalam meningkatkan pelayanan dan kepuasan bagi pelanggan dengan tetap mengutamakan keselamatan dan keamanan penerbangan (safety first). "Kita terus berusaha meningkatkan ketepatan waktu jadwal penerbangan," tegasnya.

Salah satu cara yang dikaji bukan dengan mengurangi pesawat yang beroperasi, tetapi justru dengan menambah pesawat cadangan di beberapa bandara dan menambah waktu pesawat di darat (ground time). "Penyediaan pesawat cadangan tersebut dimaksudkan untuk dapat digunakan untuk menggantikan apabila terdapat pesawat yang harus mengalami perbaikan atau terdapat pesawat yang mengalami keterlambatan kedatangan dari bandara sebelumnya," kata dia.

Penambahan waktu pesawat di darat (ground time) bertujuan agar waktu penanganan penumpang (check in), penanganan bagasi, dan penanganan pesawat (ground handling) dapat ditingkatkan mutunya menjadi lebih baik. Selain peningkatan pelayanan tersebut, peremajaan armada juga merupakan salah satu komitmen Lion Air untuk selalu memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan. "Tahun-tahun mendatang Lion Air akan terus mendatangkan pesawat-pesawat baru," jelasnya. (wir/kim)

JAKARTA - Pemerintah meminta maskapai Lion Air melakukan aksi perbaikan dalam upaya meningkatkan keselamatan dan ketepatan jadwal penerbangan. Untuk


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News