Loh, Polisi Bilang Driver GoJek Tidak Ditembak, Tapi...

jpnn.com - JAKARTA - Polres Jakarta Selatan memastikan Driver Gojek, Rainaldo Agustin (28), bukan korban penembakan.
Kepala Unit Satuan Reserse Kriminal Polres Jakarta Selatan AKP Joynaldo mengatakan, bahwa pelaku hanya membenturkan senjata api ke kepala korban.
"Itu bukan ditembak. Hanya digetok dengan senjata api pelaku," ujar dia di Rumah Sakit Jakarta Medical Center (JMC), Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/2).
Namun demikian, tambahnya, korban mengalami 3 luka sobek di kepala. Saat ini, ujarnya, pihak rumah sakit sedang menjahit luka tersebut.
"Hasil lukanya di rumah sakit karena benda tumpul dan sudah selesai dijahit," jelasnya.
Namun demikian, berdasarkan keterangan saksi, pelaku sempat menembakkan senjatanya ke arah korban. Bahkan, polisi juga menemukan proyektil peluru yang bersarang di salah satu gedung di tempat kejadian perkara (TKP) Jalan Kemang Utara, Jakarta Selatan.
Mananggapi itu, Joynaldo berkesimpulan, bahwa pelaku hanya mencoba menakuti-nakuti korban. Sebab, menurut dia, korban sempat mengejar pelaku setelah dipukul dengan senjata api. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Polres Jakarta Selatan memastikan Driver Gojek, Rainaldo Agustin (28), bukan korban penembakan. Kepala Unit Satuan Reserse Kriminal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pelaku Penembakan di Samarinda Beraksi di Atas Motor, Orang-Orang Panik
- Fakta-Fakta Pengunjung THM Ditembak Mati, Mencekam
- Pakai Jaket Ojol, OTK Tembak Mati Pengunjung Tempat Hiburan Malam
- Polisi Kantongi Nama Pelaku Pembacokan Tewaskan Danang di Semarang
- Nyawa Danang Melayang Setelah Dibacok OTK di Semarang
- Kelompok Anarko Dalang Kerusuhan Hari Buruh di Semarang, 6 Mahasiswa Jadi Tersangka