LPI dan Akuisisi Persebaya Ditentang

LPI dan Akuisisi Persebaya Ditentang
LPI dan Akuisisi Persebaya Ditentang
      

Dia mensinyalir bahwa demo tersebut di dalangi oleh pihak tertentu. Namun, Saleh enggan menyebut sosok yang dimaksud. "Ya sudahlah, masa tidak tahu sih," ujarnya. Yang pasti, mantan Ketua KONI Surabaya itu menegaskan bahwa suporter Persebaya tidak perlu khawatir akan kelangsungan Persebaya.

      

Pria asal Maluku itu kembali memastikan bahwa kerjasamanya dengan investor tidak akan membuat nama, logo, warna dan domisili Persebaya berubah. Dia juga menyatakan bahwa komposisi saham yang sempat ditawarkan bukanlah harga mati. "Yang pasti kerja sama ini sangat menguntungkan. Dengan konsep ini, pemkot tidak perlu mengeluarkan anggaran lagi. Bayangkan kalau dalam satu tahun pemkot harus mengalokasikan Rp 15 miliar, berapa yang dikeluarkan untuk menghidupi Persebaya dalam lima tahun saja," tuturnya.

      

Pada perkembangan lain, skuad Persebaya mengalahkan klub lokal Bali, Damar Cakti dengan skor 2-0. Dua gol pasukan Aji Santoso diborong oleh striker seleksi Amick Ciani. Meski menujukkan performa menggembirakan, Ciani belum direkomendasikan Aji untuk dikontrak. Pelatih 40 tahun itu masih ingin melihat kemampuan Ciani lebih jauh. Selama di Bali, Aji baru merekomendasikan mantan kiper Sriwijaya FC Afrianto. "Kualitas Afrianto bisa dikatakan setara dengan Endra Prasetya (kiper utama), karenanya saya rekomendasikan dia," ungkap Aji. (uan)

SURABAYA - Rencana keikutsertaan Persebaya di ajang Liga Primer Indonesia (LPI) dan pelepasan sebagian sahamnya mulai menuai pro kontra. Ini ditandai


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News