Mak Ganjar Terobos Hujan Untuk Serahkan Bantuan kepada Korban Banjir di Palangkaraya

Mak Ganjar Terobos Hujan Untuk Serahkan Bantuan kepada Korban Banjir di Palangkaraya
Sukarelawan Mak Ganjar Kalteng membagikan paket bantuan kepada korban banjir di Palangkaraya. Dok Mak Ganjar.

Selain itu, Lilis menuturkan gerak cepat tanggap dalam membantu sesama, terutama membantu korban bencana, telah dilakukan oleh Ganjar Pranowo. Hal itu juga yang ditiru sukarelawan Mak Ganjar.

Pada bencana kali ini, sebanyak 17 kelurahan di Kota Palangkaraya terendam banjir. Tercatat 1.733 rumah, 2.388 kepala keluarga dan 8.544 jiwa terdampak banjir. Pemkot menetapkan status tanggap darurat bencana banjir selama 14 hari

Sebelum terjadi banjir, Lilis mengaku sudah menyosialisasikan berbagai program Ganjar, di antaranya dalam hal bencana alam. Ganjar menganggarkan puluhan miliar dalam rangka pencegahan bencana dan memberikan bantuan bagi korban bencana.

Ganjar juga menggulirkan gerakan Seribu Embung sejak 2015. Saat ini, sebanyak 1.135 embung telah dibangun di Jawa Tengah dan akan terus ditambah.

Embung sangat bermanfaat. Air yang ditampung dalam embung dapat dimanfaatkan untuk mengairi sawah saat musim kemarau, dan menyediakan sumber air baku untuk warga. Apalagi, sebagai salah satu lumbung pangan di tanah air, Jawa Tengah harus menjaga produktivitas pertaniannya. (cuy/jpnn)


Sukarelawan Mak Ganjar menggelar aksi sosial dengan menyerahkan sejumlah bantuan kepada korban banjir di Palangkarayal.


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News