Mantap! Pembangunan PSU Bikin Rumah Bersubsidi Kini Makin Diminati Masyarakat

Mantap! Pembangunan PSU Bikin Rumah Bersubsidi Kini Makin Diminati Masyarakat
Pembangunan PSU yang dilaksanakan Kementerian PUPR di daerah membuat masyarakat kini semakin berminat untuk membeli dan tinggal di perumahan bersubsidi. Foto: Dokumentasi Kementerian PUPR

jpnn.com, KAMPAR - Pembangunan prasarana, sarana dan utilitas (PSU) yang dilaksanakan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di daerah membuat masyarakat kini semakin berminat untuk membeli dan tinggal di perumahan bersubsidi.

Bantuan PSU, berupa jalan lingkungan yang baik dan berkualitas, selain mempermudah akses dan mobilitas masyarakat, juga mampu membuat mereka lebih nyaman tinggal di rumah bersubsidi.

Desrima (34), warga perumahan bersubsidi Berkah Family Village di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau menyampaikan sebelum mendapatkan bantuan PSU dari pemerintah, jalan lingkungan di kompleks perumahannya hanya berupa tanah yang licin dan becek saat hujan dan berdebu saat musim panas.

Selain itu, jalanan yang berlubang dan hanya diuruk batu membuat masyarakat yang melintas harus berhati-hati saat berkendara.

“Kami sangat senang pemerintah membangun jalan lingkungan di perumahan bersubsidi ini. Sekarang jalanan depan rumah kami bagus dan kuat, karena dicor beton. Jadi lebih mudah saat keluar masuk komplek perumahan,” kata Desrima saat ditemui di sela-sela kegiatannya, Rabu (11/10).

Senada juga disampaikan Direktur Utama PT Andika Berkah Abadi selaku pengembang perumahan Berkah Family Village, Irwan Faizal.

Menurut Irwan, setelah mendapatkan bantuan PSU, perumahan bersubsidi yang dibangun di Jalan Teropong, Dusun Empat Kasang Kulim, Desa Kubang Jaya, Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar itu kini lebih baik dan banyak diminati masyarakat.

Saat ini, sebanyak 402 unit rumah bersubsidi di perumahan tersebut yang memiliki tipe 36 dengan luas lahan 9 x 12 meter sudah ludes terjual dan laku keras.
Sebagian besar masyarakat bahkan sudah mengantre untuk membeli rumah bersubsidi di Kabupaten Kampar, karena saat ini jalan lingkungannya sudah bagus berkat bantuan PSU.

Pembangunan PSU yang dilaksanakan Kementerian PUPR di daerah membuat masyarakat kini semakin berminat untuk membeli dan tinggal di perumahan bersubsidi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News