Marquez: Saya tak Punya Masalah Dengan Pedrosa

jpnn.com - MADRID -- Kesuksesan Marc Marquez menjadi juara dunia MotoGP 2013 disebut-sebut membuat rekan setimnya di Repsol Honda, Dani Pedrosa kebakaran jenggot. Pasalnya, dengan gelar itu, Marquez bakal menjadi anak emas di Honda.
Sementara, Pedrosa bakal semakin terpinggirkan. Padahal, keduanya memiliki durasi pengabdian yang timpang. Pedrosa sudah membela Honda sejak 2006, sementara Marquez musim lalu berstatus rookie.
Tapi, Marquez menanggapi dingin semua rumor itu. Pembalap berusia 20 tahun itu mengaku tak memiliki masalah pribadi dengan Pedrosa. Artinya, hubungannya dengan Pedrosa di Honda baik-baik saja.
“Ketika saya memenangi gelar, kami saling bertatap mata di pesta. Kami juga menari bersama. Jadi, hubungan kami berada dalam situasi yang bagus,” terang Marquez sebagaimana dilansir laman resmi MotoGP, Jumat (31/1).
Namun, Marquez mengakui adanya rivalitas sengit di antara keduanya. Hal itu terlihat sangat wajar. Pasalnya, keduanya sama-sama ingin menjadi juara dunia. Tapi gelar itu akhirnya jatuh ke Marquez. Sementara, Pedrosa hanya mengakhiri musim di urutan ketiga.
“Memang benar ada persaingan sengit di antara kami. Sebab, ini adalah kompetisi yang menuntut persaingan. Kami juga sempat memiliki masalah. Namun, selanjutnya kami bisa mengatasinya dengan baik,” tegas Marquez. (jos/jpnn)
MADRID -- Kesuksesan Marc Marquez menjadi juara dunia MotoGP 2013 disebut-sebut membuat rekan setimnya di Repsol Honda, Dani Pedrosa kebakaran jenggot.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ole Romeny Kembali Jadi Starter di Oxford United, Erick Thohir Mengaku Senang
- Live Streaming Semen Padang Vs Madura United: Ada Bonus Rp 350 Juta
- IBL All Star 2025 Diwarnai Momen Simulasi Menjadi Pelatih Timnas Basket Indonesia
- Live Streaming Final Sudirman Cup 2025 dan Kejutan di Susunan Pemain China Vs Korea
- Real Valladolid vs Barcelona: Blaugrana Menang, Makin Kukuh di Puncak Klasemen La Liga
- Jangan Protes! China Vs Korea Final Ideal Sudirman Cup 2025