Mau Mengabdi di Kota Kelahiran, Perwira TNI Ini Pensiun Dini untuk Maju di Pilkada Cilacap

jpnn.com, CILACAP - Letkol Inf Setyo Budi Wibowo (SBW) memantapkan diri bertarung pada Pilkada Cilacap 2024.
Pria kelahiran 24 Oktober 1975 di Kesugihan, Cilacap, Jawa Tengah, ini ingin mengabdikan diri untuk kota kelahirannya.
Setyo Budi bahkan rela pensiun dini dari korps infanteri.
SBW dalam karier kemiliteranya telah menorehkan jejak yang cemerlang. Beberapa jabatan startegis pernah dudukinya.
Penugasan operasi militer di Aceh dan Papua pernah dia jalani. Beberapa tanda jasa telah didapatkan, semua itu berkat kerja keras selama di militer.
Pada Pilkada Cilacap 2024 ini SBW bersaing dengan 12 tokoh Cilacap lainnya.
Dari hasil poling yang diadakan di situs pollingkita.com, SBW menepati urutan kedua tokoh yang layak menjadi bupati Cilacap priode 2024-2029.
SBW telah mendapatkan dukungan mulai dari warga, komunitas, hingga paguyuban yang ada di Kota Cilacap.
Perwira TNI Letkol Inf Setyo Budi Wibowo memantapkan diri bertarung di Pilkada Cilacap 2024.
- Bea Cukai dan TNI Gagalkan Penyelundupan 445.800 Batang Rokok Ilegal di Gorontalo
- Berapa Uang Setoran Judi Sabung Ayam di Lampung? Ada Bukti Transfernya
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- Tingkatkan Pertahanan Siber, Kasum TNI Terima Kunjungan Kepala Staf Digital Intelijen Militer Singapura
- Wakil Panglima TNI Berpangkat Bintang 4, Jenderal Agus: Kandidat Sudah Disiapkan
- Menhan Sjafrie Mengusulkan Tunjangan Operasi Prajurit TNI Naik 75 Persen