Mau Serumah Atau Tidak, Terserah Jonas dan Asmirandah

jpnn.com - JAKARTA - Pihak Jonas Rivanno menanggapi pemberitaan bahwa dirinya masih serumah dengan Asmiranah di tengah pengajuan permohonan pembatalan pernikahan. Melalui kuasa hukumnya, Jonas menyatakan mau serumah atau tidak, itu terserah Jonas dan Asmirandah.
"Kalau secara hukum itu hak mereka mau serumah apa gak," kata Muhammad Nuzul Wibawa, kuasa hukum Jonas Rivanno saat dihubungi wartawan via telepon, Kamis (28/11).
Hanya saja, kata dia, jika mengikuti norma apapun, tidak sepantasnya Jonas dan Asmirandah tetap serumah. Itu karena Asmirandah sudah mengajukan gugatan pembatalan pernikahan.
"Menurut adat, norma, apapun keyakinannya kalau dalam keadaan seperti ini mungkin udah gak serumah ya. Kalau serumah, mungkin ada yang komplain," terangnya.
Dari sepengetahuannya, Jonas saat ini tinggal bersama orang tuanya di Jakarta Timur. "Saya juga gak tahu secara pasti karena ketemu dia juga di luar," terangnya.
Saat dtanya apakah Jonas akan hadir di persidangan atau tidak, Nuzul juga belum memastikannya. "Yang harus hadir kan pemohon. Jonas belum ada konfirmasi untuk hadir, cukup saya aja. Tapi gak tahu ke depannya dia (Jonas) mau hadir apa gak," ungkap Nuzul. (abu/jpnn)
JAKARTA - Pihak Jonas Rivanno menanggapi pemberitaan bahwa dirinya masih serumah dengan Asmiranah di tengah pengajuan permohonan pembatalan pernikahan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Thy Art Is Murder Tampil Beringas di Hammersonic The Convention
- Fakta-Fakta Seputar Kasus Jonathan Frizzy
- Ini Kegiatan Luna Maya Menjelang Nikah dengan Maxime Bouttier
- 3 Berita Artis Terheboh: Jonathan Frizzy Ditangkap, Gus Miftah Beri Penjelasan
- Begini Respons Benny Simanjuntak Seusai Jonathan Frizzy Jadi Tersangka
- Jonathan Frizzy Jadi Tersangka, Perannya Dalam Kasus Vape Berisi Obat Keras Terungkap