Mbak Puan Nonton Langsung MotoGP di Mandalika, Lihat tuh Penampilannya

Di Mandalika, Puan menyaksikan balapan MotoGP dari tribun di atas Paddock.
Sebelum race dimulai, dia melihat langsung persiapan para pebalap MotoGP dan tim sebelum berlaga seperti saat mereka mengganti ban dan pengecekan motor.
Puan bersama Jokowi juga menyapa penonton dari tribun yang sejak pagi meramaikan sirkuit Mandalika.
Dia sesekali juga melayani permintaan foto masyarakat.
Puan sangat menyayangkan insiden yang dialami Marc Marquez saat sesi pemanasan, sehingga membuat pebalap MotoGP Repsol Honda itu tidak bisa bertanding.
“Sayang sekali Marc Marquez tidak bisa bertanding di Mandalika. Semoga Marquez bisa tertangani dengan baik dan cepat pulih dari cedera,” kata Puan.
Di sisi lain, mantan Menko PMK itu menyatakan perhelatan balap MotoGP di Mandalika membantu pemulihan ekonomi dampak pandemi Covid-19.
Puan berharap pariwisata Indonesia bisa terus bangkit.
Ketua DPR RI Puan Maharani berkunjung ke Sirkuit Mandalika di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) untuk menyaksikan langsung ajang balapan MotoGP.
- Minta Kepastian Hukum Bagi Buruh, Sahroni: Upah Dibayarkan, Jangan Ada Ijazah Ditahan
- Prabowo Cemburu sama Teddy Indra Wijaya, Mbak Puan Tertawa
- Kunker ke Kepulauan Riau, BAM DPR Berjanji Serap Aspirasi Warga Rempang
- Ketua Komisi II DPR Sebut Kemandirian Fiskal Banten Tertinggi di Indonesia pada 2024
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Momen KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 2,25 T ke Pertamina Diputihkan