Media Thailand Bongkar 5 Momen Kelam Timnas Indonesia di Piala AFF

Media Thailand Bongkar 5 Momen Kelam Timnas Indonesia di Piala AFF
Para pemain timnas Indonesia yang menjadi starter saat laga melawan Singapura di leg pertama semifinal Piala AFF 2020. Foto: PSSI

jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia akan bersua Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 di National Stadium, Rabu (29/12).

Pasukan Garuda lolos ke partai puncak setelah melumat Singapura dengan keunggulan agregat 5-3.

Adapun Thailand menemani Indonesia setelah membungkam Vietnam dengan keunggulan 2-0 secara agregat.

Duel antara timnas Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020 turut menyita perhatian media Thailand, Siam Sport.

Media yang berbasis di Bangkok itu mengulas bahwa Timnas Indonesia punya rekor buruk ketika sudah memasuki fase akhir turnamen antarnegara Asia Tenggara ini.

Siam Sport menulis dari lima final Piala AFF sebelumnya, Indonesia selalu keluar sebagai runner up alias gagal juara.

"Ini adalah final ke-6 bagi Indonesia, tetapi dari lima final sebelumnya, sulit dipercaya mereka tidak dapat memenangi satu pun," tulis Siam Sport.

"Di final Piala AFF 2020, Indonesia pasti berharap menghapus catatan minor mereka ketika berlaga di partai puncak," tambahnya.

Media Thailand membongkar 5 momen kelam timnas Indonesia di Piala AFF. Garuda wajib hati-hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News