Melaksanakan Arahan Presiden Jokowi, Bea Cukai Menjalin Sinergi dengan Aparat Penegak Hukum

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Seksi Humas Bea Cukai Sudiro mengatakan lembaganya selalu mengedepankan sinergi antarinstansi termasuk bersama TNI dan Polri dalam melaksanakan tugas dan fungsi sebagai salah satu aparat penegak hukum di Indonesia.
Apalagi, kata dia, Presiden Jokowi sudah berpesan jangan ada egosentrisme antarlembaga dalam menghadapi pandemi Covid-19 ini.
Sebab, tidak ada lembaga yang lebih penting daripada yang lain. Semua lembaga hebat apabila masing-masing mau bekerja sama.
Sudiro melanjutkan Bea Cukai sebagai community protector bersinggungan dan bekerja bersama para aparat penegak hukum lain
Nah, untuk menjamin kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi tersebut, Bea Cukai aktif menjalin sinergi, salah satunya dengan Polri.
Kunjungan untuk bersilaturahmi dan berkoordinasi kerap dilakukan, seperti yang dilaksanakan Bea Cukai Ternate dengan Polres dan Polairud Ternate.
Kemudian, Kantor Wilayah (Kanwil) Bea Cukai Jawa Tengah dan DIY dengan Polda Jateng.
Koordinasi yang baik diharapkan menciptakan situasi dan kondisi yang kondusif, aman, dan nyaman.
Bea Cukai terus menjalin kerja sama dengan lembaga penegak hukum seperti Polri dan TNI dalam menjalankan tugas dan fungsi.
- TB Hasanuddin Soroti Sikap Galau TNI soal Letjen Kunto Arief
- Letjen Kunto Batal Dimutasi, Legislator: TNI Mudah Digoyah Urusan Politik
- Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan Ekstasi di Bandara SSK II Pekanbaru, Ini Kronologinya
- Musnahkan Barang Hasil Penindakan Periode 2024-2025, Bea Cukai Juanda Tegaskan Ini
- Bea Cukai dan TNI Gagalkan Penyelundupan 445.800 Batang Rokok Ilegal di Gorontalo
- Mantap! 2 UMKM Binaan Bea Cukai Nunukan Sukses Ekspor Produknya ke Malaysia