Menang Tender, Inka Kirim Kereta ke Bangladesh

Menang Tender, Inka Kirim Kereta ke Bangladesh
Gerbong kereta produksi PT Inka yang akan diekspor ke Bangladesh. FOTO : Jawa Pos

Perbedaan kereta antara kereta tipe BG dan kereta tipe MG terletak pada lebar track (track gauge) yang digunakan.

Kereta tipe BG digunakan pada track dengan lebar 1.676 mm. Sementara itu, kereta tipe MG digunakan pada track dengan lebar 1.000 mm.

Direktur Utama PT Inka Budi Noviantoro menambahkan, 15 gerbong yang dikirimkan tersebut merupakan sebagian dari tender pengadaan kereta penumpang untuk Bangladesh Railway pada 2017.

Dia menjelaskan, nilai kontrak keseluruhan USD 100,89 juta untuk 250 kereta.

"Dalam tender itu kami mengalahkan dua perusahaan dari India dan satu dari Tiongkok," kata Budi. (res/c10/oki)


PT Inka (Persero) kembali mengirimkan kereta untuk Bangladesh Railway pada Minggu (20/1). Pengiriman kali ini untuk tipe broad gauge (BG). Jumlahnya sebanyak 15 unit.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News