Mendagri Berharap Pemilihan MRP Kelar 15 Hari
Jumat, 04 Februari 2011 – 23:35 WIB

Mendagri Berharap Pemilihan MRP Kelar 15 Hari
JAKARTA -- Mendagri Gamawan Fauzi optimis, pemilihan anggota Majelis Rakyat Papua (MRP) bisa selesai dalam 15 hari, terhitung sejak 1 Februari 2011. Dengan demikian, diharapkan pertengahan bulan ini sudah ada keanggotaan MRP periode 2011-2016. Hanya saja, untuk lebih amannya, masa tugas keanggotaan MRP 2005-2010 diperpanjang hingga 28 Februari 2011. Gamawan menjelaskan, saat ini prosesnya sudah tidak ada kendala lagi, lantaran anggarannya sudah tersedia. Bagaimana jika belum kelar juga? "Kita harapkan selesailah karena mereka bilang selesai 15 hari," ujarnya.
"Saya sudah perpanjang satu bulan. Kan habisnya 31 Januari, tapi karena tidak terwujud sampai 31 Januari karena masih ada kendala. Katanya perlu 15 hari lagi, tapi kita perpanjang sampai satu bulan supaya save. Mudah-mudahan dalam 15 hari ini selesai," ujar Gamawan Fauzi di kantornya, Jumat (4/2).
Baca Juga:
Dijelaskan Gamawan, proses pemilihan anggota MRP saat ini sudah berjalan. Hanya saja, prosesnya belum tuntas. "Masih ada waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan, karena itu mereka minta 15 hari. Kita kasih satu bulan supaya tidak ada perpanjangan-perpanjangan lagi," terangnya.
Baca Juga:
JAKARTA -- Mendagri Gamawan Fauzi optimis, pemilihan anggota Majelis Rakyat Papua (MRP) bisa selesai dalam 15 hari, terhitung sejak 1 Februari 2011.
BERITA TERKAIT
- ZCorner Dorong UMKM Halal dan Pemberdayaan Mustahik
- Bandar Narkoba Diringkus Polda Kalteng Dijerat Pasal Pencucian Uang, Terancam Lama di Penjara
- Warga Kotim Diserang Buaya 4 Meter saat Berwudu di Sungai
- Temui Gubernur Herman Deru, Bupati OKU Paparkan 33 Usulan Bangubsus, Apa Saja?
- Dongkrak Ekonomi dan Wisata, Borobudur International Bike Week akan Jadi Event Tahunan
- Ini Jadwal Terbaru Tes PPPK Tahap 2, Ada Lokasi Lintas Provinsi