Mengapa Partai Hanura Baru Datang ke DPP PDIP Hari Ini?

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menjelaskan mengapa Partai Hanura baru menyambangi Kantor DPP PDIP untuk menyatakan kerja sama politik mendukung bakal calon presiden Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Dalam pertemuan, Hasto menjelaskan bahwa Partai Hanura merupakan parpol pertama yang menyatakan dukungan ke Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.
"Hanura ini yang paling pertama setelah PDI Perjuangan memberikan dukungan kepada Pak Ganjar Pranowo calon presiden kita, tetapi kenapa baru hari ini?" kata Hasto.
Hasto memberikan jawabannya mengapa Hanura baru hari ini secara resmi datang menyatakan dukungannya.
Menurutnya, hal itu terjadi karena ada beberapa hal yang diurus terlebih dahulu oleh Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).
Hasto menjelaskan hal ini bahkan dengan selipan kelakarnya.
"Karena itulah Bang Oesman Sapta Odang, dari tanggal lahirnya, belau ini shio-nya singa, sehingga menjadi raja rimba, sehingga bereskan dulu hutan belantara rimba politik, baru datang ke PDI Perjuangan, itu Bang Oso," tuturnya.
Hasto mengatakan OSO menyelenggarakan gerak jalan sehat di Bandung baru-baru ini.
Hasto memberikan jawabannya mengapa Hanura baru hari ini secara resmi datang menyatakan dukungannya.
- Proliga 2025: Pelatih Gresik Buka Peluang Mainkan Megawati di Final Four Seri Solo
- Ray Rangkuti Kritik Kinerja KPK, Kasus Hasto Dikejar, Tetapi Bobby Diundang Koordinasi
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak
- Inas Zubir Bicara Krisis dan Peluang Masa Depan Hanura di Tengah Keterpurukan