Mengenal Irjen Syahar: Teman Angkatan Kapolri, Taat Beribadah

jpnn.com, JAKARTA - Irjen Syahar Diantono diangkat Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menjadi Kadiv Propam Polri.
Syahar merupakan teman seangkatan Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Dia juga dikenal sebagai sosok yang taat beribadah.
Syahar menggantikan Irjen Ferdy Sambo yang kini menjadi sorotan atas kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Syahar merupakan alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 1991. Dia merupakan teman angkatan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Sejumlah jabatan pernah diemban oleh pria kelahiran Blora, Jawa Tengah itu.
Antara lain Kapolresta Pasuruan, Kapolres Pasuruan, Wadir Reskrimsus Polda Jawa Timur.
Pada 2012, Syahar menjabat sebagai Kasubdit VI Dittipideksus Bareskrim Polri.
Pria yang mudah senyum itu lalu mendapat promosi sebagai Direktur Reskrimsus Polda Kepulauan Riau pada 2014.
Irjen Syahar Diantono dikenal sebagai sosok yang taat ibadah dan teman seangkatan Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
- Komjen Wahyu: Tak Ada Cerita Main Judi Itu Menang
- Bareskrim Bongkar Judi Online yang Libatkan Warga China, Uang Rp 75 M Disita
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dihadiri Menteri & Kapolri, Jambore Karhutla 2025 Resmi Dibuka
- Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Polri
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI