Menjalankan Instruksi Kapolda Sumut, Polres Asahan Bergerak Sikat Premanisme dan Pungli

jpnn.com, MEDAN - Kepolisian Resor Asahan bergerak menindaklanjuti instruksi Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak menindak pelaku premanisme, pungutan liar (pungli) dan perjudian.
Dalam sebuah operasi, Polres Asahan menangkap 10 pelaku tindak pidana premanisme, pungutan liar (pungli) dan judi togel di kawasan setempat.
“Pelaku saat ini sedang didata dan nantinya akan dilakukan pembinaan,” kata Kapolres Asahan AKBP Putu Yudha Prawira, Kamis (14/10).
Dia menjelaskan mengatakan bahwa para pelaku tersebut diamankan dalam operasi menindaklanjuti instruksi Kapolda Sumut Irjen Panca Putra untuk menindak para pelaku premanisme dan judi.
AKBP Putu Yudha menjelaskan para pelaku itu diamankan saat kedapatan melakukan pungli terhadap sopir dan pedagang di tempat umum di beberapa kawasan di Kabupaten Asahan.
Petugas turut mengamankan barang bukti berupa sejumlah uang hasil pungli dan penjualan togel dari para pelaku.
Menurut AKBP Putu Yudha, pihaknya akan terus melakukan razia preman dan pelaku pungli guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.
Pihaknya memastikan tidak akan memberikan ruang sedikit pun bagi oknum-oknum yang melakukan aksi premanisme dan pungli di wilayah Kabupaten Asahan.
Polres Asahan bergerak menindaklanjuti instruksi Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak menindak pelaku premanisme, pungutan liar (pungli) dan perjudian.
- Waka MPR Sebut Kehadiran Prabowo Saat May Day Wujud Komitmen Keberpihakan Kepada Buruh
- Preman di Tangerang Mulai Disikatin Polisi
- BG Minta Aparat Penegak Hukum Tindak Tegas Ormas Bermodus Premanisme
- Pabrik BYD Belum Beroperasi Secara Aktif, Tetapi Sudah Diganggu Ormas
- Wali Kota Bandung Temukan Pungli Pengelolaan Sampah Pasar Gedebage
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron