Menpora Amali Wakili Presiden Jokowi Terima Penghargaan dari IMI

Menpora Amali Wakili Presiden Jokowi Terima Penghargaan dari IMI
Menpora Zainudin Amali, mewakili Presiden Joko Widodo menghadiri Ikatan Motor Indonesia (IMI) Awards 2021-2022 di Golden Ballroom Hotel Sultan, Jakarta. Foto: Dok kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama insan otomotif Indonesia memberikan penghargaan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Bapak Otomotif Indonesia.

Penghargaan diterima oleh Menpora Amali yang hadir mewakili Presiden Jokowi pada acara IMI Awards 2021 dan 2022 di Golden Ballroom Hotel Sultan, Jakarta.

Penghargaan itu sendiri diserahkan langsung oleh Ketua Umum IMI Pusat Bambang Soesatyo.

"Saya menyambut baik penyelenggaraan IMI Awards 2021 dan 2022 sebagai bentuk penghargaan kepada atlet bermotor Indonesia, juga kepada para tokoh yang berkontribusi besar terhadap perkembangan even dan prestasi olahraga bermotor," kata Presiden Jokowi dalam tayangan video, Sabtu (18/2) malam.

IMI Awards lanjut Presiden Jokowi, sebegai momentum memacu prestasi otomotif dan memicu even-even otomotif nasional maupun internasional digelar di tanah air.

"Ini momentum yang baik untuk memacu prestasi para atlet serta menggairahkan even even bermotor internasional. Tahun 2022 yang lalu kita telah berhasil menggelar even motor sport berkelas dunia di Mandalika yang disaksikan secara langsung lebih dari 100 ribu penonton dan tahun ini kita akan kembali menggelar Moto GP di Mandalika serta kompetisi Formula E di Jakarta," urai Presiden.

Kepala Negara juga berharap, Indonesia tak hanya mampu menyeleggarakan even-even otomotif bertaraf internasional, tetapi juga mampu menjadi juaranya.

"Indonesia memiliki atlet-atlet berpotensi untuk mengukir prestasi seperti Rio Haryanto, Mario Aji, Ananda Mikola dan sebagainya. Target kita Indonesia bukan hanya menjadi juara pada industri otomotif dunia tetapi juara pada kejuaraan otomotif," harapnya.

Ikatan Motor Indonesia (IMI) bersama insan otomotif Indonesia memberikan penghargaan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai Bapak Otomotif Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News