Menpora Dito Optimistis Program Kewirausahaan Pemuda Tingkatkan IPP

Menpora Dito Optimistis Program Kewirausahaan Pemuda Tingkatkan IPP
Menpora Dito Ariotedjo saat membuka acara Kick-off Kuliah Kewirausahaan Pemuda dan Forum Group Discussion Strategi Sinergi Program Kerja Kedeputian Bidang Pengembangan Pemuda di Hotel Grand Sahid Jaya, Tanah Abang, Selasa (9/5) siang. Foto: Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo punya harapan program wirausaha bisa meningkatkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP).

Ukuran IPP beberapa diukur di antaranya mulai dari pendidikan, kesehatan, kesejahteraan, kesempatan kerja, partisipasi dan kepemimpinan, serta domain gender dan diskriminasi.

Dalam acara Kick-off Kuliah Kewirausahaan Pemuda dan Forum Group Discussion Strategi Sinergi Program Kerja Kedeputian Bidang Pengembangan Pemuda di Hotel Grand Sahid Jaya, Tanah Abang, Selasa (9/5) siang, Menpora Dito punya harapan besar agar IPP bisa meningkat.

Dalam upayanya saat ini Kemenpora mendukung untuk pengembangan lapangan dan kesempatan kerja harus menghasilkan output yang terukur dan terasa manfaat nyatanya oleh masyarakat.

Menpora Dito Ariotedjo punya harapan program kewirausahaan bisa meningkatkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News