Menteri Eko Nge-Vlog Bareng Bule di Desa Wisata Banyuwangi

Menteri Eko Nge-Vlog Bareng Bule di Desa Wisata Banyuwangi
Mendes PDTT, Eko Putro Sandjojo bersama Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengunjungi sebuah homestay di desa wisata. Foto: for JPNN.com

jpnn.com, BANYUWANGI - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT), Eko Putro Sandjojo terkesan dengan desa wisata di Kabupaten Banyuwangi.

Didampingi Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas, Selasa (17/7), Menteri Eko mengunjungi homestay di kawasan perdesaan, yaitu Didu’s Homestay di kawasan Karangasem dan Mi Casa di Desa Licin.

Di kedua homestay itu, Eko berbincang dengan pengelola homestay dan wisatawan mancanegara yang sedang menginap. Karena terkesan dengan geliat desa wisata tersebut, Eko spontan mengeluarkan smartphone-nya, lalu membuat video blog (vlog) bersama turis dari Jerman bernama Felix dan Lina. "Halo apa kabar, bagaimana kok bisa menginap di sini?” kata Menteri Eko.

”Saya menginap di sini karena direkomendasi teman. Di sini suasananya cocok untuk relaksasi. Orang-orang juga ramah, makanannya enak,” jawab Felix.

Menteri Eko bersama Bupati Anas dan para turis lalu menikmati kopi dan jajanan tradisional desa setempat. Eko mengatakan, Kementerian Desa terus mengembangkan metode pengembangan pariwisata yang pas untuk kawasan perdesaan.

Dia mengunjungi sejumlah daerah dengan pengembangan pariwisata yang berhasil, seperti Banyuwangi, supaya bisa ditiru daerah lain. "Pariwisata bisa mencetak lapangan kerja secara cepat. Di Banyuwangi ini berjalan baik. Maka saya senang bisa mengunjungi homestay. Nanti kami aplikasikan di program Produk Unggulan Kawasan Perdesaan (Prukades) Homestay,” ujar Eko.

Menteri Eko Nge-Vlog Bareng Bule di Desa Wisata Banyuwangi

Sebelumnya, Eko mengunjungi Desa Tamansari yang merupakan desa berkategori ”smart kampung” di Banyuwangi. Dia melihat langsung pelayanan berbasis teknologi di balai desa.

Menteri Eko bersama Bupati Anas dan para turis lalu menikmati kopi dan jajanan tradisional desa setempat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News