Menteri Siti Berbahagia Menyambut Kelahiran Fitri di Tengah Pandemi Covid-19

Menteri Siti Berbahagia Menyambut Kelahiran Fitri di Tengah Pandemi Covid-19
Bayi Fitri bersama induknya. Foto: dok.KLHK

jpnn.com, JAKARTA - Kabar bahagia datang dari lembaga konservasi (LK) Taman Safari Indonesia (TSI) Cisarua di tengah pandemi covid-19 ini.

Telah lahir seekor bayi orang utan bertepatan dengan momentum Hari Keanekaragaman Hayati Dunia yang jatuh pada 22 Mei dan Idulfitri pada 24 Mei 2020.

Menteri LHK Siti Nurbaya menamai bayi itu Fitri karena lahir hari ini 25 Mei 2020, masih dalam momen perayaan Idulfitri 1441 Hijriah.

"Alhamdulillah, di hari yang bahagia sekaligus prihatin dengan situasi pandemic Covid-19, telah lahir jam 05.00 pagi bayi orangutan betina,” kata Menteri Siti Nurbaya di kediamannya di Jakarta hari ini.

Menteri Siti mengatakan, bayi orang utan ini merupakan jenis Kalimantan (Pongo pygmaeus) dari induk Evi dan jantan Ipung.

Menteri Siti Berbahagia Menyambut Kelahiran Fitri di Tengah Pandemi Covid-19

Fitri dan induknya

Menurutnya, selain Fitri, selama penutupan Lembaga Konservasi dan berlangsungnya Penerapan Sosial Berskala Besar (PSBB), telah banyak satwa yang lahir.

Menteri LHK Siti Nurbaya menamai bayi orang utan itu Fitri karena lahir di momen perayaan Idulfitri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News