Mercedes-Benz Tambah Kepemilikan Sahamnya di Aston Martin

Mercedes-Benz Tambah Kepemilikan Sahamnya di Aston Martin
Ilustrasi logo Mercedes. Foto: Antara

Wolf-Dieter Kurz, Kepala Strategi Produk di Mercedes-Benz Cars, mengatakandengan kemitraan baru yang diperluas ini, Mercedes-Benz akan bisa memberi Aston Martin akses ke teknologi dan komponen mutakhir baru.

Termasuk sistem penggerak hibrida dan listrik generasi berikutnya.

Pada tahun 2013, Mercedes-Benz AG dan Aston Martin mengadakan kerja sama strategis untuk penyediaan mesin AMG V8 dan penyediaan komponen untuk arsitektur E / E (kelistrikan).

Sebagai imbalannya, Mercedes-Benz AG menerima penyertaan ekuitas sebesar 5 persen di Aston Martin.

Setelah IPO Aston Martin pada tahun 2018 dan berbagai putaran pembiayaan lebih lanjut, Mercedes-Benz AG sekarang memiliki 2,6 persen saham.(antara/jpnn)

Mercedes-Benz menambah kepemilikan sahamnya di Aston Martin tetapi tidak lebih dari 20,0 persen.


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News