Merchandise 'Visi Aksi Jokowi' Ramaikan Pasar Malam Ngarsopuro
jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah pedagang mulai menawarkan merchandise bertema “Visi Aksi Jokowi” di Pasar Malam Ngarsopuro, Jalan Diponegoro, Keprabon, Kecamatan Banjarsari, Kota Surakarta, sejak Sabtu (19/10) malam.
Penjualan pernak-pernik ini menarik perhatian warga yang ingin turut menyambut kepulangan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Solo pada hari ini.
Ketua Paguyuban Pedagang Pasar Malam Ngarsopuro, Engkur Kurniadi menjelaskan para pedagang mulai menjajakan merchandise tersebut sejak Sabtu sore.
"Ada 11 stan yang menjual topi, kaus, kemeja, dan jaket bertuliskan 'Visi Aksi Jokowi.' Harga barang-barang ini cukup terjangkau, mulai dari Rp 15 ribu untuk kaus, kemeja, dan topi, hingga Rp25 ribu untuk jaket," Engkur Kurniadi dalam keterangan yang diterima JPNN.com, Minggu (20/10).
Sementara itu, Ambar, salah satu pedagang mengaku telah menyiapkan dua kodi merchandise dan telah berhasil menjual 13 kaus, empat kemeja, enam topi, dan dua jaket.
"Hari ini saya lanjutkan berjualan di tepi jalan sambil ikut menyambut Pak Jokowi," kata Ambar.
Sutopo (58), seorang warga Solo, mengaku sudah membeli dua kaus bertema "Visi Aksi Jokowi" untuk dikenakan bersama istrinya.
"Kami ingin merasakan euforia ini dan sekaligus berterima kasih kepada Pak Jokowi," ucapnya.
Sejumlah pedagang mulai menawarkan merchandise bertema “Visi Aksi Jokowi” di Pasar Malam Ngarsopuro, Jalan Diponegoro
- Siapkan Jersey Buat Nonton Timnas Indonesia di Stadion, Jokowi Berharap Skuad Garuda Menang Tebal
- Andre Rosiade Bertemu Jokowi Menjelang Pertandingan Antara Timnas Indonesia Vs Laos
- PPP Terbuka Menerima Jokowi Bergabung, Tetapi Harus Sesuai Aturan
- PDIP Pimpin Jakarta, Pengamat: Prabowo Harus Kerja Ekstra
- Cawagub Jabar Temui Jokowi di Solo, Ini Salah Satu Isi Pembicaraan
- Muzani Gerindra Bocorkan Isi Pembicaraan dalam Pertemuan Prabowo-Jokowi, Hm..