Merugi, Sony Kemungkinan Bakal Pecat Ribuan Karyawan

Merugi, Sony Kemungkinan Bakal Pecat Ribuan Karyawan
Ilustrasi logo Sony. Foto: engadget

jpnn.com - Sony dikabarkan akan melakukan peleburan divisi ponsel pintar mereka dengan beberapa divisi lain. Hal ini dilakukan karena perusahaan tengah merugi dan kabarnya, terjadi pemangkasan jumlah karyawan di divisi tersebut hingga setengahnya.

Perihal pemutusan kerja tersebut, Sony kemungkinan akan melakukannya mulai 2020 akan datang. Setidaknya, sekitar 2000 pekerja bakal dirumahkan.

BACA JUGA: Sony Akan Setop Peredaran Salah Satu Ponsel Flagship

Meski begitu, pihak Sony pun masih memikirkan kemungkinan lain seperti melakukan transfer pekerja ke divisi lain yang cukup kuat. Sayangnya, hingga saat ini Sony masih bungkam terkait informasi tersebut.

Engadget, Senin (1/3), melaporkan, pengurangan karyawan bukanlah hal yang mengejutkan. Pasalnya, bisnis smartphone Sony beberapa tahun ini terus mengalami penuruan drastis.

Ini bukan kali pertama Sony melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran. Sebelumnya, perusahan bermarkas di Tokyo ini pernah merumahkan sekitar 2.000 karyawan pada 2009 lalu setelah menutup empat pabrik telepon genggam mereka. (mg9/jpnn)


Sony dikabarkan akan melakukan peleburan divisi ponsel pintar mereka dengan beberapa divisi lain. Hal ini dilakukan karena perusahaan tengah merugi dan kabarnya, terjadi pemangkasan jumlah karyawan di divisi tersebut hingga setengahnya.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News