Minta Jokowi tak Lupakan Wong Solo

Minta Jokowi tak Lupakan Wong Solo
NOBAR: Pedagang Pasar Gede, Solo, menyaksikan perhitungan cepat Pilkada DKI Jakarta melalui televisi, Rabu (11/7). Foto: Arief/RADAR SOLO
KEMENANGAN pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam pilkada DKI Jakarta Rabu (11/7) disambut suka cita warga Solo. Mereka tidak menyangka wali kotanya mampu menaklukkan ibu kota dan mengalahkan gubernur incumbent Fauzi Bowo.

------------------

SRIYANTO ZEN-TRI HATNANTO, Solo

------------------

Detik-detik proses perhitungan cepat (quick count) pilkada DKI yang diselenggarakan sejumlah lembaga survei mendapat perhatian khusus warga Solo. Suasana di beberapa sudut kota bengawan sempat diwarnai ketegangan. Warga menyimak dengan serius berita dan proses penghitungan suara yang ditayangkan beberapa stasiun televisi.

Seperti yang dilakukan puluhan pedagang Pasar Gede. Mereka menggelar acara nonton bareng (nobar) hasil quick count pilkada DKI Jakarta. Tiga unit televisi disiapkan untuk memeriahkan acara di sela-sela aktivitas para pedagang berjualan tersebut. Mereka tampak bersemangat ketika melihat wali kota mereka, Jokowi, sesekali nongol di layar kaca. Spontan para pedagang bersorak-sorai dan memekikkan yel-yel penuh semangat, “Jokowi yes, Jokowi yes.”

KEMENANGAN pasangan Joko Widodo (Jokowi) dan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam pilkada DKI Jakarta Rabu (11/7) disambut suka cita warga Solo. Mereka

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News