Mitos Mou, The Blues, Inggris & Semifinal Liga Champions

Mitos Mou, The Blues, Inggris & Semifinal Liga Champions
Jose Mourinho. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - UNTUK  yang keempat kalinya secara beruntun, tim yang diasuh Jose Mourinho kandas di semifinal Liga Champions.

Setelah tiga musim sebelumnya bersama Real Madrid selalu terjungkal di babak empat besar, musim ini giliran bersama Chelsea (kali ketiga diantar Mou gagal di semifinal ajang ini).  

Dan yang lebih merugikan lagi buat Inggris, untuk pertama kalinya dalam satu dekade terakhir, di final kompetisi Eropa mereka absen menempatkan wakilnya di partai puncak. Berikut catatan penting lainnya seperti dirangkum dalam angka. (sbn)

1 – Untuk pertama kalinya pada sepanjang keikutsertaan Chelsea di kompetisi Eropa, inilah kekalahan pertama mereka di kandang sendiri dari 13 kali menjamu lawan di babak semifinal dan membuat rapor mereka jadi cacat (12 menang, empat imbang dan sekali kalah).

1 – Untuk pertama kalinya selama 2004-2013, tim asal Inggris gagal melaju final kompetisi Eropa (baik Liga Champions ataupun Europa League). Sebelumnya wakil dari Negeri Pangeran Charles yang melaju ke partai puncak selama periode tersebut ialah: Liverpool (menang di Liga Champions 2004/2005), Arsenal (kalah di Liga Champions 2005/2006), Liverpool (kalah di Liga Champions 2006/2007), Manchester United (menang di Liga Champions 2007/2008), Manchester United (kalah di Liga Champions 2008/2009), Fulham (kalah di Europa League 2009/2010), Manchester United (kalah di Liga Champions 2010/2011), Chelsea (menang di Liga Champions 2011/2012) dan terakhir Chelsea (kalah di Europa League 2012/2013).

3 – Untuk yang keempat kalinya secara beruntun (yang keenam dari sembilan tahun terakhir), Jose Mourinho tersingkir di semifinal Liga Champions. Dan uniknya, keenam kegagalan itu dicapainya ketika menangani sebuah klub yang sama. Ini adalah kegagalan ketiganya bersama Chelsea di semifinal ajang ini setelah pada 2005 dan 2007 didepak Liverpool. Tiga kegagalan lainnya adalah ketika menukangi Real Madrid yaitu 2010/2011 (kalah agregat 1-3 dari Barcelona), 2011/2012 (kalah adu penalti 1-3 dari Bayern Munchen) dan 2012/2013 (kalah agregat 3-4 dari Borussia Dortmund).

12 – Atletico belum terkalahkan dari 12 laga yang mereka lakoni di Liga Champions musim ini (sembilan menang, tiga imbang). Lini serang dan pertahanan mereka juga hebat karena telah mencetak 25 gol dan baru kebobolan enam kali.  

17 – Catatan apik Chelsea saat menghadapi wakil dari Spanyol di Liga Champions terhenti pada laga ke-17. Sebelumnya The Blues tidak terkalahkan dalam 16 pertandingan terakhirnya (menang 6 kali, seri 10 kali) di Liga Champions melawan tim-tim asal Negeri Matador.

UNTUK  yang keempat kalinya secara beruntun, tim yang diasuh Jose Mourinho kandas di semifinal Liga Champions. Setelah tiga musim sebelumnya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News