Mobil Tawon Siap Diproduksi Massal

Mobil Tawon Siap Diproduksi Massal
Salah satu contoh Mobil Tawon.
JAKARTA - Pemerintah menjawab tantangan pasar teknologi otomotif masa depan yang ramah lingkungan. Walaupun belum cukup maksimal,  Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) telah  mengembangkan mesin untuk mobil nasional Tawon.

Saat ini pengembangan sudah memasuki tahap akhir dan siap untuk memasuki produksi massal.  Mobnas Tawon ini mulai dari rancang bangunnya, desain, prototipe sampai tahap produksi sepenuhnya dibuat dari bahan yang berada di dalam negeri.

"Mesin tersebut sudah mulai diproduksi dan telah menghasilkan sekitar 15 mesin, dan hasil mesinnya bagus, karena kualitasnya sama dengan mesin yang diuji di laboratorium," kata Perekayasa Utama BPPT, Dr. I Nyoman Jujur usai mengkuti siaran iptek voice di Kementerian Riset dan Teknologi, Jakarta, Jumat  (6/8).

 Nyoman menjelaskan, konsep mobil nasional Tawon tersebut sebetulnya sudah dimulai tiga tahun belakangan ini. BPPT lebih fokus mengembangkan mesin. Sedangkan risetnya sendiri telah dilakukan dan hampir memakan waktu 9  tahun melalui kegiatan riset unggulan strategis nasional (Rusnas). 

JAKARTA - Pemerintah menjawab tantangan pasar teknologi otomotif masa depan yang ramah lingkungan. Walaupun belum cukup maksimal,  Badan Pengkajian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News