Muncul di KPK, Vitalia Tunggangi Jaguar
Jumat, 17 Mei 2013 – 10:43 WIB
Vitalia Sesha. Foto: Ricardo/JPNN
JAKARTA - Model majalah pria dewasa yang menjadi teman dekat Ahmad Fathanah, Vitalia Sesha, memenuhi panggilan KPK, Jumat (17/5). Ia akan diperiksa dalam kasus dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang dengan tersangka Ahmad Fathanah. Para wartawan yang melihat kehadirannya langsung mencecarnya dengan berbagai pertanyaan. Kendati demikian, Vitalia tetap bungkam. Dia langsung masuk ke dalam lobby tunggu Kantor KPK untuk kemudian menuju ruang pemeriksaan.
Vitalia Sesha datang sekitar pukul 09.20, menumpang mobil Jaguar warna hitam.
Wanita bernama asli Andi Novitalia tersebut mengenakan blazzer hitam dengan kaos warna pink dan rok pink. Ia juga mengenakan kacamata hitam. Vitalia datang bersama tim kuasa hukumnya.
Baca Juga:
JAKARTA - Model majalah pria dewasa yang menjadi teman dekat Ahmad Fathanah, Vitalia Sesha, memenuhi panggilan KPK, Jumat (17/5). Ia akan diperiksa
BERITA TERKAIT
- Prabowo kepada Wartawan: Bagian Saya Marah-marahi Menteri, Nah Kalian Keluar
- Hakim Menolak Permohonan Praperadilan Tersangka Korupsi PMI Palembang
- Gubernur Rudy Mas’ud Mengunjungi Kediaman Dedi Mulyadi, Ini yang Bahas
- Kepala BNN: 10 Wilayah Ini Rawan Terjadi Penyelundupan Narkoba
- Malik Nuh Jaidi: Harmoni Keluarga yang Menguatkan Langkah Bisnis
- Tuntaskan Kemiskinan, Khofifah Bersama Muslimat NU Terbukti Mampu Mengatasi Persoalan Rakyat