NasDem Incar Suara Pemula

NasDem Incar Suara Pemula
NasDem Incar Suara Pemula

jpnn.com - JAKARTA - Sebagai partai baru, NasDem terus agresif memperkenalkan dirinya ke semua kalangan. Salah satu kelompok yang seksi untuk dibidik adalah anak muda. Melalui Garda Pemuda dan Partai NasDem DKI Jakarta ikut memeriahkan even tahunan JakCloth 2013.  Penyelenggaraan Jakcloth tahun ini adalah even kelima yang bisa mendatangkan 15 ribu pengunjung.

Kegiatan ini pun mendapat perhatian dari Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Dia bahkan mengunjungi para entrepreneur-entrepreneur muda yang menggelar even di Parkir Timur, Senayan, Jakarta Pusat itu. Tak hanya berdialog dengan para pemilik distro yang berupa tenda-tenda, Surya juga membeli sejumlah produk clothing yang dijual di distro tersebut. Bahkan, dia melakukan sendiri pembayarannya di kasir dan merogoh koceknya.

Meskipun diguyur hujan, Surya tak surut untuk tetap berkomunikasi dengan para pedagang Jak Cloth. Bahkan dalam perbincangan, Bos Media Grup itu mengacungi jempol kepada entrepreneur muda yang mampu mengembangkan bisnisnya. "Saya melihat kegiatan dan kemampuan kaum-kaum muda di Jak Cloth ini cukup antusias dan sangat bagus. Sayang kalau mereka tidak diperhatikan," ungkap Surya seperti yang dilansir INDOPOS (JPNN Group), Senin (9/12).

Nasdem sendiri sebelumnya telah memberikan dukungannya dengan mengirim Jak Cloth ke Kuala Lumpur, Malaysia untuk mengikuti festival. "Nasdem support. Karena mereka menyimpan  motivasi dan bakat wiraswasta yang perlu dikembangkan," pungkasnya.

Surya mengatakan, bagaimana dirinya berupaya harus meyakinkan masyarakat kalau tidak dengan bermacam upaya-upaya yang terus menerus bahwa NasDem tidak akan berdiam diri, kemudian hanya berpidato dan retorik tanpa ada implementasi aktivitas lapangan.

Yang paling menarik, lanjut Surya, dari pegelaran JakCloth ini anak-anak muda yang begitu kreatif dari usaha yang mereka mulai dari modal yang paling rendah yaitu, Rp 5 juta, kemudian tumbuh menjadi besar, sehingga dapat kesempatan membuat pagelaran pameran di negara lain.

"Menurut saya ini harus kita berikan tempat. Inilah yang kita sebut sebagai objektivitas usaha kecil,"jelasnya.

Surya juga tak memungkiri, Partai NasDem berupaya untuk merebut suara dari kalangan muda. Karena suara dari pemilih pemula ini jumlahnya mendominasi dari daftar pemilih di Pemilu 2014 mendatang. ”Suara orang muda bukan segmen yang kecil. Orang muda mayoritas di daftar pemilih, kalau tidak ada perhatian, sayang tentunya,” tandas dia. (yay)


JAKARTA - Sebagai partai baru, NasDem terus agresif memperkenalkan dirinya ke semua kalangan. Salah satu kelompok yang seksi untuk dibidik adalah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News