Paguyuban Pangkas Rambut Asgar Garut Berkomitmen Memenangkan Prabowo-Gibran

Paguyuban Pangkas Rambut Asgar Garut Berkomitmen Memenangkan Prabowo-Gibran
Paguyuban Pangkas Rambut Asgar Garut berkomitmen memenangkan Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Foto: Source for JPNN.com.

Program ini ditargetkan dapat membangun atau merenovasi rumah sebanyak 40 per desa/kelurahan per tahun dengan total nasional mencapai 3 juta mulai pada tahun kedua.

Oleh karena itu, Engkus menilai Prabowo-Gibran merupakan pilihat tepat untuk kepemimpinan Indonesia selanjutnya.

Dia bahkan menyatakan bahwa Pilpres 2024 mendatang adalah kali ketiga pihak Paguyuban Pangkas Rambut ‘Asgar’ Garut mendukung Prabowo.

Sebelumnya dukungan juga telah disuarakan pada Pilpres 2014 dan 2019. Engkus menagatakan Paguyuban Pangkas Rambut ‘Asgar’ akan tetap setia mendukung Prabowo bersama pasangannya di Pilpres 2024.

“Kesetiaan kita kepada Bapak Prabowo Subianto tidak akan pernah padam,” katanya saat acara ‘Deklarasi Paguyuban Pangkas Rambut Asgar Garut Dukung Prabowo-Gibran,’ di Citangtu, Garut, Kamis (30/11).

Tambahan informasi, acara deklarasi Paguyuban Pangkas Rambut Asgar Garut dukung Prabowo-Gibran diwarnai oleh aksi militan dua orang pendukung setia bernama Andre dan Feri yang mencukur rambut dengan pola ‘PS’ dan ‘02’.

Keduanya menyatakan akan mempertahankan pola cukuran tersebut hingga hari pencoblosan Pilpres 2024 pada tanggal 14 Februari. (boy/jpnn)

Paguyuban Pangkas Rambut Asgar Garut berkomitmen memenangkan Prabowo-Gibran dalam satu putaran di Pilpres 2024.


Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News