Pak Jokowi Paham Betul Masyarakat Sudah Jenuh dan Penat, Lalu Tak Puas dengan Kebijakan Pemerintah

Pak Jokowi Paham Betul Masyarakat Sudah Jenuh dan Penat, Lalu Tak Puas dengan Kebijakan Pemerintah
Presiden Jokowi dengan pakaian adat Badui. Foto: IG@jokowi

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyadari masyarakat sudah jenuh dengan kebijakan pengetatan yang dilakukan pemerintah akibat pandemi Covid-19.

Pria yang akrab disapa Jokowi itu menyampaikan pihaknya selalu menerima secara terbuka kritik yang diberikan kepada pemerintah.

"Saya menyadari adanya kepenatan, kejenuhan, kelelahan, kesedihan, dan kesusahan selama pandemi Covid-19 ini. Saya juga menyadari, begitu banyak kritikan kepada pemerintah, terutama terhadap halhal yang belum bisa kita selesaikan," kata Jokowi berpidato pada Sidang Tahunan MPR RI, Sidang Bersama DPD RI dan DPR RI dalam rangka HUT Ke-76 Proklamasi Kemerdekaan RI, Senin (16/8).

Menurut eks gubernur DKI Jakarta itu, kritik yang membangun itu sangat penting. Dan, dia mengeklaim pemerintah selalu menanggapinya dengan pemenuhan tanggung jawab, sebagaimana yang diharapkan rakyat.

"Terima kasih untuk seluruh anak bangsa yang telah menjadi bagian dari warga negara yang aktif dan terus ikut membangun budaya demokrasi," kata dia.

Namun demikian, Jokowi juga mengingatkan bahwa pandemi ini mengharuskan semua pihak untuk saling peduli. Penyakit yang diderita oleh seseorang akan menjadi penderitaan bagi semuanya. Penyelesaian pribadi tidak akan pernah menjadi solusi. 

"Penyelesaian bersama menjadi satu-satunya cara. Dengan budaya yang selalu saling peduli dan saling berbagi, masalah yang berat ini bisa lebih mudah terselesaikan," kata Jokowi.

Mantan Wali Kota Solo itu menilai seluruh anak bangsa harus memegang teguh nilai-nilai toleransi, Bhinneka Tunggal Ika, gotong royong, dan Pancasila  dalam bermasyarakat dan bernegara. Dia menginginkan Indonesia bisa melewati pandemi dan ujian-ujian lainnya.

Presiden Joko Widodo mengakui dia sadar masyarakat sudah jenuh dengan kebijakan pengetatan yang dilakukan pemerintah selama pandemi Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News