Pakistan Minta India Patuhi Resolusi PBB soal Kashmir

Pakistan Minta India Patuhi Resolusi PBB soal Kashmir
Duta Besar Pakistan untuk Indonesia Abdul Salik Khan. Foto: Antara/Azis Kurmala

"Keputusan tersebut semakin memperlihatkan bahwa India ingin mengubah demografi Kashmir yang satu-satunya negara bagian di India yang mayoritas Muslim ke mayoritas Hindu," ujar Dubes Salik Khan.

Dia juga menegaskan bahwa konflik Kashmir bukan hanya masalah antara India dan Pakistan, melainkan masalah internasional.

"Persoalan Kashmir adalah isu internasional karena sejak awal DK PBB campur tangan untuk mengatasi konflik Kashmir. Jadi bagaimana bisa India mengatakan bahwa ini hanyalah masalah bilateral saja," ujar Dubes Salik Khan. (Azis Kurmala/antara/dil/jpnn)


Pakistan meminta India menaati 11 resolusi Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK-PBB) yang menyatakan bahwa status Kashmir ditentukan oleh rakyatnya sendiri


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News