PAN Lirik Gerindra dan NasDem, Demokrat Cuek

PAN Lirik Gerindra dan NasDem, Demokrat Cuek
PAN. Foto: dok jpnn

jpnn.com - jpnn.com - Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kota Bogor yang dikomandoi Safrudin Bima, terus membangun komunikasi politik menghadapi pemilihan walikota (Pilwalkot) 2018.

Setelah melakukan pertemuan dengan DPC Partai Gerindra yang memiliki kursi ´gendut´ di DPRD, kali ini PAN kembali bertemu dengan Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Sabtu (28/1).

Dalam kunjungan itu, Safrudin Bima dan pengurus PAN diterima langsung oleh Ketua DPD Nasdem Kota Bogor, KK Ayu Listy Notonegoro dengan para pengurus inti Nasdem.

Kepada wartawan koran ini, Ketua DPD PAN Safrudin Bima menerangkan,kedatangan partainya untuk membuka komunikasi politik kedua partai agar inheren pada memontum politik tahun 2018 mendatang.

"Kami datang untuk silaturahim ke teman-teman Nasdem dalam rangka membangun harmonisasi sosial dan politik di Kota Bogor. Disamping mengajak Nasdem untuk berada dalam satu barisan menghadapi pilwalkot" tegas Safrudin.

Safrudin menerangkan, politik bukan hanya soal besar kecil partai, melainkan kebersamaan diantara kekuatan-kekuatan politik yang ada.

Karena tidak ada satu partaipun yang bisa berjalan sendiri tanpa mensinergikan potensi dan kekuatan dengan partai lain.

“Dengan bersama saya yakin, para pemimpin yang nantinya kita usung mampu menjawab hasrat masyarakat Kota Bogor,” tukasnya.

Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kota Bogor yang dikomandoi Safrudin Bima, terus membangun komunikasi politik menghadapi pemilihan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News