PAN Pastikan Bakal Cawapres KIM Sudah di Kantong Prabowo, Banyak Pihak Tahu Namanya

PAN Pastikan Bakal Cawapres KIM Sudah di Kantong Prabowo, Banyak Pihak Tahu Namanya
Saleh Partaonan Daulay. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) sudah memberikan masukan dan usulan tentang nama calon wakil presiden yang akan diusung Koalisi Indonesia Maju (KIM) pada Pilpres 2024.

Ketua DPP PAN Saleh Partaonan Daulay mengatakan nama yang akan ditetapkan tersebut sudah ada di Prabowo Subianto sebagai bakal capres dari KIM itu.

"Cawapres KIM sudah ada. Semua pimpinan sudah memberikan masukan dan pertimbangan. Tunggu saja nanti diumumkan,” ucap Saleh dalam keterangannya, Sabtu (21/10).

Legislator PAN di DPR itu meyakini awak media sudah mengetahui satu atau dua nama yang bakal ditetapkan sebagai bakal cawapres pendamping Prabowo.

“Itu berarti ada juga informasi yang sudah disampaikan keluar. Kemungkinan besar salah satu dari nama itulah yang akan ditetapkan,” tutur Saleh.

Eks ketua umum PP Pemuda Muhammadiyah itu menyatakan KIM akan tetap solid jika Prabowo sudah resmi memiliki bakal cawapres.

Saleh meyakini siapa pun bakal cawapres yang ditetapkan KIM tidak akan mengubah dukungan dan komposisi koalisi yang beranggotakan Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Demokrat, dan sejumlah parpol nonparlemen itu.

"Ya, tidak perlu lagi ditanya apakah setuju kalau calonnya si A atau si B. Sebab, semuanya sudah sepakat nama cawapres yang ada di kantong Prabowo,” imbuh Saleh.

PAN sudah memberikan masukan dan usulan tentang nama bakal calon wakil presiden yang akan diusung KIM untuk mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News