Parpol Tetap Saja Libatkan Anak-anak

jpnn.com - CINERE--Arus lalu lintas di Cinere, Depok, kemarin siang macet total. Kemacetan parah ini dipicu oleh aksi massa Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Golongan Karya yang melakukan konvoi.
Beragam cara dilakukan massa kedua parpol ini untuk menarik simpati masyarakat. Seperti yang dilakukan kader PAN, dengan menyewa mobil pickup untuk menggelar band jalanan.
Pantauan JPNN, kedua parpol ini rata-rata menggunakan angkot untuk mengusung massanya. Sepeda motor juga ramai dengan atribut parpol masing-masing.
Untung saja, meski sempat bertemu dalam jalur yang sama, massa kedua parpol ini tidak sampai bersinggungan.
"Alhamdulillah, kampanye berjalan damai. Massa dua papol yang melakukan konvoi sama-sama tidak saling mengganggu," kata Endang, ketua RT 03/RW 13, Minggu (30/3).
Hanya saja, imbauan KPU maupun Bawaslu agar tidak melibatkan anak-anak saat kampanye diindahkan kedua parpol. Tampak anak-anak ikut dalam aksi konvoi dengan menggunakan atribut parpol. (esy/jpnn)
CINERE--Arus lalu lintas di Cinere, Depok, kemarin siang macet total. Kemacetan parah ini dipicu oleh aksi massa Partai Amanat Nasional (PAN) dan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Cuti Petahana di PSU Pilkada Banggai Disorot, Diduga Tak Pernah Ada
- Hidayat Nur Wahid Serukan Konsistensi Perjuangkan Palestina Merdeka di Milad ke-23 PKS
- Bahlil: AMPI di Bawah Ketum Jerry Memiliki Posisi Strategis di Golkar
- Beri Kuliah Program Doktor, Bamsoet Ingatkan Pentingnya Keseimbangan Demokrasi dan Hukum
- Bawaslu RI Akan Dalami Dugaan Kecurangan PSU Pilkada Bengkulu Selatan
- Sekjen PKS Apresiasi Kepedulian Gubernur Kaltim pada Pendidikan