Payzon Aituru: Kinerja Bawaslu Asmat Patut Disoroti

Payzon Aituru: Kinerja Bawaslu Asmat Patut Disoroti
Warga saat mengikuti pencoblosan Pilkada. Foto: Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Calon Bupati Asmat Yulianus Payzon Aituru angkat bicara terkait video kecurangan dalam pilkada di Kabupaten Asmat, Provinsi Papua, yang beredar di media sosial.

Yulianus Payzon Aituru mengatakan kalau video tersebut merupakan kondisi nyata yang terjadi di lapangan.

"Video itu merupakan kondisi nyata yang terjadi di masyarakat. Jauh dari pantauan panitia penyelenggara dalam hal ini Panwas maupun petugas lainnya dan Pam-pam yang ditugaskan di lapangan," ujar Aituru dalam keterangan resmi yang diterima JPNN hari ini.

Oleh karena itu, dirinya tak segan mengatakan kalau kinerja Bawaslu Kabupaten Asmat perlu disoroti.

"Kinerja Bawaslu patut disoroti. Karena jajaran bawahnya tidak bekerja dengan maksimal. Hampir semua alat bukti itu harus ditunggu dari tim maupun pasangan kandidat yang melaporkan dahulu baru dari pihak bawaslu memberikan respon. Sedangkan laporan langsung dari bawahannya terhadap pelanggaran-pelanggaran yang terjadi itu tidak ada tindakan nyata," ujar Aituru.

Dirinya menjelaskan mengapa bisa mengatakan seperti itu, hal tersebut dikarenakan memang itu lah fakta yang terjadi. Tidak ada laporan sedikitpun dari Panwas distrik maupul PPDL desa. Sejauh ini, dari beberapa video hanya satu saja yang ditindaklanjuti, selebihnya belum ditanggapi dan dilakukan tindakan nyata oleh Bawaslu hingga saat ini.

Lebih lanjut, Aituru menyampaikan kalau dirinya sudah bertemu langsung dengan pihak Bawaslu, Jumat (18/12/2020), namun belum mendapatkan hasil yang memuaskan.

"Sesuai dengan prosedur, kami sudah melaporkan beberapa video yang kami dapatkan ke Bawaslu. Saat ini kami menunggu tindakan nyata dari bawaslu terhadap pelanggaran-pelanggaran pemilu yang sudah terjadi di Kabupaten Asmat. Dan jawaban dari Bawaslu adalah sebagian pelanggaran yang kami sampaikan ke Bawaslu itu sudah time limited atau tidak bisa ditindaklanjuti lebih jauh oleh Bawaslu," ungkap Aituru.

Calon Bupati Asmat Yulianus Payzon Aituru angkat bicara terkait video kecurangan dalam Pilkada Kabupaten Asmat, Provinsi Papua, yang beredar di media sosial.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News