PDIP Bentuk Tim Penegak Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19

Jika telah diberikan teguran keras tertulis, masih terjadi pengulangan, maka DPP PDIP memberikan izin untuk membebaskan dari tugas di tim kampanye bahkan penugasan di partai.
"Karena kader partai atas perintah ibu ketua umum Ibu Megawati Soekarnoputri harus memberikan contoh dan konstitusi mengatur seperti itu. Ibu Ketua Umum juga terus mengingatkan komitmen gotong royong nasional: tanggap darurat, gerak cepat, tepat sasaran," ucap Hasto.
Ketua DPP Bidang Kehormatan PDIP Komaruddin Watubun mengatakan, rapat koordinasi hari ini sebagai konsolidasi dalam rangka memperkuat disiplin organisasi.
Sebab kedisiplinan adalah hal yang mutlak untuk dilakukan, khususnya lagi di masa pandemi covid-19.
Komaruddin menjelaskan, DPP PDIP memandang bahwa disiplin manusia itu atas dua hal.
Pertama disiplin karena lingkungan dan kelahirannya, dan disiplin karena diatur dalam organisasi.
"Nah, kami mau mengatur dalam organisasi supaya hidup berdisiplin. Hidup tanpa disiplin itu tidak lebih dari segerombolan manusia yang hidup tanpa aturan," tegas Komaruddin.
Di acara itu, hadir 102 pengurus partai bidang kehormatan yang akan bertanggung jawab membentuk Tim Penegak Disiplin dari 34 provinsi, dan 1542 orang dari pengurus tingkat kabupaten atau kota. (tan/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
DPP PDIP membentuk tim khusus yang bisa memberikan teguran kepada cakada yang tak taat protokol kesehatan Covid-19.
- Tim Hukum Hasto Bawa Bukti Dugaan Pelanggaran Penyidik KPK ke Dewas
- Rempang Eco City Tak Masuk Daftar PSN Era Prabowo, Rieke Girang
- Politikus PDIP Apresiasi Ide Dedi Mulyadi Kirim Siswa Bermasalah ke Barak
- 5 Berita Terpopuler: Kapan Pengisian DRH NIP PPPK? Simak Penjelasan Kepala BKN, Alhamdulillah Perjuangan Tak Sia-sia
- Rayakan 70th KAA, Usman Hamid And The Blackstones Bawakan Album Baru Kritik Sosial
- Megawati Usulkan KAA Jilid II Bahas Kondisi Global dan Kemerdekaan Palestina