Pegawai Puskesmas di Karanganyar Terkejut Melihat Spanduk Berisi Sindiran

Pegawai Puskesmas di Karanganyar Terkejut Melihat Spanduk Berisi Sindiran
Spanduk sindiran yang terpasang di pagar depan Puskesmas Ngargoyoso. Foto: ISTIMEWA - diambil dari radarsolo

jpnn.com, KARANGANYAR - Sejumlah pegawai Puskesmas Ngargoyoso, Karanganyar, Jawa Tengah terkejut melihat spanduk yang terpasang di pagar bangunan tempat mereka mengabdi, Kamis (22/7) pagi.

Tulisan pada spanduk itu berbunyi 'pelayananmu cepat tapi bohong'.

Belum diketahui siapa yang bertanggung jawab atas spanduk berwarna putih dengan panjang sekitar tiga meter dan lebar satu meter tersebut.

Hingga saat ini jajaran dari Puskesmas Ngargoyoso bersama dengan jajaran Forkopimca, dan kepala Desa Ngargoyoso, masih melakukan koordinasi untuk mencari orang yang memasang spanduk tersebut.

Camat Ngargoyoso Dwi Cahyono mengungkapkan, spanduk yang sebelumnya terpasang di pagar bangunan puskesmas tersebut langsung dilepas oleh petugas.

Dwi mengaku, belum mengetahui secara pasti siapa orang yang nekat memasang spanduk tersebut.

Rencananya jajaran Forkopimca akan mengumpulkan semua kepala desa yang ada di Ngargoyoso, untuk duduk bersama dan membahas terkait penanganan kesehatan yang dilakukan oleh puskesmas.

“Saya tidak mencari kesalahan, malah spanduk itu justru sebagai penggambaran wujud kecintaan atau kepedulian masyarakat kepada Puskesmas, dan Pemerintah Kecamatan Ngargoyoso,” kata Dwi, saat dihubungi Radar Solo.

Sejumlah pegawai Puskesmas Ngargoyoso, Karanganyar kaget melihat spanduk yang menyindir kinerja mereka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News