Pelabuhan Perpisahan

Oleh: Dahlan Iskan

Pelabuhan Perpisahan
Dahlan Iskan (Disway). Foto: Ricardo/JPNN.com

Anda sudah tahu siapa Tjong A Fie. Rumah Tjong A Fie yang di Jalan Kesawan Medan –yang kini jadi museum Tjong A Fie– mirip sekali dengan rumahnya yang di Songkou.

Dua rumah itu dibangun di saat Tjong A Fie sudah menjadi orang terkaya di Asia Tenggara.

Seperti yang di Medan, rumah yang di Songkou ini pun jadi museum wisata. Terawat baik. Beda dengan yang di Medan.

Sama-sama rumah besar. Ada bangunan induk. Ada kamar-kamar di kanan dan kiri. Ada kamar-kamar lagi di bagian belakang. Total 100 kamar.

Kini lima kamarnya dipakai khusus untuk memajang suasana kota Medan zaman itu. Termasuk perkebunannya yang kini jadi PTPN 3 BUMN.

Rasanya PTPN 3 perlu prihatin melihat kondisi museum Tjong A Fie yang di Medan.(*)

Berita Selanjutnya:
Ops Timah


Video Terpopuler Hari ini:

ANDA SUDAH TAHU: ada 4 suku besar di Tiongkok: Han, Manchuria, Mongolia, dan Uygur. Lalu banyak suku-suku kecil di pegunungan Yunnan dan Sichuan.


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News