Pemerintah Optimistis Efisiensi Anggaran akan Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Meski dilakukan efisiensi, program prioritas seperti Makan Bergizi Gratis (MBG), swasembada pangan, serta sektor kesehatan tetap mendapatkan alokasi anggaran yang memadai.
Pemerintah memastikan realokasi anggaran tetap mendukung penciptaan lapangan kerja, pertumbuhan ekonomi, serta hilirisasi industri yang menjadi pilar utama pembangunan nasional.
Ekonom dan pakar kebijakan publik dari UPN Jakarta, Achmad Nur Hidayat, menilai kebijakan efisiensi anggaran yang diinstruksikan Presiden Prabowo merupakan langkah awal dalam pengelolaan keuangan negara yang lebih optimal.
"Efisiensi anggaran tidak hanya mengurangi beban negara, tetapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi dengan memastikan bahwa setiap rupiah yang dibelanjakan memiliki dampak maksimal," ujar dia.
Pemerintah mengajak seluruh masyarakat untuk tetap mendukung kebijakan efisiensi ini demi keberlanjutan pembangunan nasional.
Tidak perlu ada kekhawatiran, karena langkah ini dirancang untuk memastikan kesejahteraan rakyat tetap menjadi prioritas utama.
Dengan pengelolaan anggaran yang lebih efektif, berbagai program strategis akan berjalan lebih optimal dan membawa manfaat besar bagi kemajuan bangsa.
"Dengan kebijakan ini, pemerintahan Presiden Prabowo memastikan efisiensi anggaran tidak menghambat pencapaian Asta Cita, melainkan memperkuat fondasi pembangunan nasional dengan penggunaan anggaran yang lebih produktif dan tepat sasaran," tuturnya.
Menkeu dan MenPAN-RB optimistis efisiensi anggaran akan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dukung RUU Perampasan Aset, Prabowo Sentil Koruptor: Enak Saja Sudah Nyolong...
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI
- Hadiah Prabowo Subianto Untuk Para Buruh Pada Momen May Day 2025
- May Day, Prabowo Berikan 2 Hadiah Spesial untuk Buruh