Pendaftaran SBMPTN Dimulai Hari Ini

Pendaftaran SBMPTN Dimulai Hari Ini
Pendaftaran SBMPTN Dimulai Hari Ini

jpnn.com - BANDA ACEH – Pendaftaran seleksi mahasiswa baru melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan dimulai hari ini, Senin 12 Mei hingga 6 Juni 2014 mendatang melalui internet di laman www.sbmptn.or.id.

Tahun 2014 ini Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) akan menerima sebanyak 1.320 orang mahasiswa baru melalui jalur SBMPTN 2014.

“Jumlah ini merupakan 30 persen dari total jumlah penerimaan mahasiswa baru di Unsyiah. Sebanyak 20 persen mahasiswa baru Unsyiah akan diterima melalui jalur mandiri atau Ujian Masuk Bersama (UMB), sementara 50 persen dari jumlah mahasiswa baru Unsyiah diterima melalui jalur SNMPTN,” ujar Kepala Humas Unsyiah Dr. Ilham Maulana, Minggu (11/5).

Sebelumnya, 23.107 orang calon mahasiswa terdaftar sebagai peserta SNMPTN di Unsyiah. Jumlah pendaftar beasiswa Bidikmisi di Unsyiah yang mendaftar melalui jalur SNMPTN sebanyak 6.360 orang.

“Unsyiah telah mengusulkan untuk memperoleh kuota penerima beasiswa Bidikmisi sebanyak 1.500 orang tahun ini,” terangnya.

Sementara terkait dengan SBMPTN,  pendaftaran dapat dilakukan langsung melalui internet di laman www.sbmptn.or.id. Para calon peserta tidak akan kesulitan melakukan pendaftaran, pasalnya, sejak di-launching pada taggal 21 Maret lalu, panitia pusat SBMPTN telah mempersiapkan video tutorial tentang tata cara pendaftaran.

Video yang diperuntukkan untuk meminimalisasikan kesalahan dan kesukaran dalam proses pendaftaran tersebut dapat diunduh di laman SBMPTN sejak 6 Mei 2014.

Khusus untuk calon penerima beasiswa Bidikmisi, yang juga tercatat sebagai peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) tahun 2014, pendaftaran SBMPTN baru dapat dilakukan setelah pengumuman SNMPTN. Kelulusan pada jalur SNMPTN 2014 akan diumumkan pada tanggal 27 Mei 2014.

BANDA ACEH – Pendaftaran seleksi mahasiswa baru melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) akan dimulai hari ini, Senin

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News