Pengakuan Andrea Dovizioso Setelah Menang di MotoGP Inggris

jpnn.com, SILVERSTONE - Rider Ducati, Andrea Dovizioso meraih empat kemenangan dari 12 balapan MotoGP musim ini. Paling banyak dibanding pembalap lainnya. Di klasemen sementara, Dovizioso pun berhak atas tempat teratas, 183 poin dan berjarak sembilan angka dari Marc Marquez di posisi kedua.
(Geser Marquez dari Puncak Klasemen, Dovizioso Makin Mengerikan)
"Saya tidak pernah memprediksi berada di posisi saat ini. Namun jelas saya tidak menyesal," kata Dovi sambil tersenyum, saat bicara kepada GPOne.
Pembalap asal Italia berusia 31 tahun itu lantas diminta menggambarkan empat kemenangannya musim ini. "Di Mugello, itu adalah mimpi, di Barcelona semuanya saya lewati dengan penuh strategi. Di Austria, itu kemenangan yang luar biasa," kata Dovi.
"Saya akan menggunakan istilah comfort zone untuk ini (kemenangan di Silverstone)," imbuhnya.
Pada seri ke-12, MotoGP Inggris di Silverstone, Minggu (28/8) malam WIB, Dovi tampil tenang dan menyalip pimpinan lomba, Valentino Rossi di tiga lap terakhir. "Di awal balapan, saya memahami ritme balapan dan pastinya ban. Saya melihat (Maverick) Vinales dan (Marc) Marquez juga melakukan hal yang sama," ujar Dovi.
(MotoGP Inggris: Fantastis Buat Dovizioso, Tragis Untuk Rossi)
Sepanjang usahanya bertahan mengikuti leading group, Dovi mengaku terus mengamati Marquez, Vinales dan Rossi.
Rider Ducati, Andrea Dovizioso meraih empat kemenangan dari 12 balapan MotoGP musim ini. Paling banyak dibanding pembalap lainnya. Di klasemen sementara,
- Tes MotoGP Spanyol: Marquez Pertama, tetapi Yamaha Jadi Perhatian Utama
- Klasemen MotoGP 2025 dan Jadwal Balapan di Prancis
- MotoGP 2025: Perasaan Marc Marquez Melihat Posisinya Direbut Alex Marquez
- MotoGP Spanyol 2025: Hari Bersejarah Bagi 2 Pembalap
- Klasemen MotoGP 2025 & Komentar Marc Marquez soal Quartararo
- 2 Menit di Depan Marc Marquez Serasa 2 Tahun Buat Quartararo