PengendaraTerkejut Lihat Walabi Berlompat di Jembatan Sydney

Tertekan tapi bebas dari luka parah
Walabi jantan tersebut dibawa ke Rumah Sakit Satwa Taronga di Sydney, di mana ia diperiksa oleh dokter hewan senior, Larry Vogelnest.
"Ia lumayan tertekan ... jadi saya memutuskan untuk membiusnya... menyuntiknya agar ia tertidur karena sangat tertekan," katanya.
"Lalu saya memeriksanya dengan seksama. Untung sepertinya tidak ada luka yang berarti."
"Ada beberapa goresan kecil di wajahnya dan kaki belakangnya."
"Saya melakukan X-ray di seluruh tubuhnya untuk tahu apakah ada tulang yang patah... dan sepertinya tak ada luka parah."
Walabi akan terus diawasi di unit perawatan intensif rumah sakit selama 24 jam kedepan, sebelum dilepaskan ke semak-semak yang juga ada walabi lainnya.

Foto: Taronga Zoo
Diperkirakan, walabi tersebut sudah berjalan ke jembatan dari lapangan golf di Cammeray, jelas polisi.
- Dunia Hari Ini: Setidaknya Delapan Orang Tewas Setelah Serangan India ke Pakistan
- Industri Alas Kaki Indonesia Punya Potensi Besar, Kenapa Rawan PHK?
- Apa Arti Kemenangan Partai Buruh di Pemilu Australia Bagi Diaspora Indonesia?
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Lagi Anthony Albanese
- Mungkinkah Paus Baru Datang dari Negara Non-Katolik?
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM