Pengumuman Kelulusan PPPK Guru 2021 Diundur, Honorer Takut Ini Sinyal Buruk

Pengumuman Kelulusan PPPK Guru 2021 Diundur, Honorer Takut Ini Sinyal Buruk
Ketua Forum Hononer K2 Nur Baitih menanggapi penundaan pengumuman kelulusan PPPK guru 2021 tahap I. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kemendikbudristek resmi mengundurkan jadwal pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I pada Jumat, 8 Oktober 2021, dari rencana semula Selasa (5/10).

Pengunduran jadwal pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I ini mendapat tanggapan beragam.

Ada menilai sebagai pertanda positif. Sebagian lagi beranggapan penundaan itu sebagai sinyal buruk.

"Walah, kok para pejabat ini mencla-mencle ya. Ini sudah ada surat undangannya loh tanggal 5 Oktober diumumkan," kata Ketua Forum Guru Honorer K2 Kabupaten Blitar Sri Hariyati kepada JPNN.com, Selasa (5/10).

Sri mengungkapkan surat tersebut tersebar cepat di WA grup honorer. Namun tidak berselang lama muncul lagi surat revisi yang isinya pemberitahuan pengumuman kelulusan PPPK guru tahap I diundur Jumat, 8 Oktober.

Ketum Forum Guru Honorer Bersertifikasi Sekolah Negeri (FGHBSN) Nasional Rizki Safari Rakhmat juga kebingungan dengan perubahan tersebut. Informasi yang diperolehnya diumumkan 5 Oktober kemudian berubah lagi.

Dia berharap perubahan itu bukan pertanda buruk bagi guru honorer. Sebab segala kemungkinan bisa saja terjadi.

"Mudah-mudahan hasilnya bisa melegakan sebagian besar guru honorer ya," ucapnya.

Jadwal Pengumuman Kelulusan PPPK guru 2021 tahap I diundur mengundang reaksi beragam dari para pimpinan honorer, simak selengkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News