Pensiun 2010, Ronaldo Impikan Piala Dunia

Pensiun 2010, Ronaldo Impikan Piala Dunia
Foto : AP
"Saya masih bingung. Ini keputusan sulit. Tapi, tubuh saya telah mengatakan saatnya istirahat. Saya telah melewati beberapa tahun yang penuh dengan rasa sakit, cedera, latihan ringan, dan fisioterapi. Kini saya butuh istirahat," lanjut Ronaldo.

   

Ronaldo memutuskan dia akan gantung sepatu di Corinthians, klub yang dibelanya sekarang. "Tidak ada yang akan berubah. Saya akan bertahan di Corinthians di sisa karir saya. Para fans telah memberikan dukungan yang positif kepada saya," kata Ronaldo.

   

Namun, sebelum gantung sepatu, Ronaldo masih punya keinginan besar tampil pada Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. "Sekarang yang saya inginkan adalah bisa menjuarai Piala Dunia bersama Brazil," ujar pemain yang tiga kali menjadi pemain terbaik dunia FIFA itu.

   

Seiring dengan performa menawan Ronaldo bersama Corinthians banyak pendukung Ronaldo yang berharap agar dia kembali mendapat panggilan dari pelatih timnas Brazil Dunga. Bahkan, sebagian dari mereka membuat petisi dukungan. (ham)

RIO DE JANIERO - Ronaldo kembali bersinar saat membela Corinthians pada musim ini. Striker berusia 33 tahun itu sempat diragukan bisa kembali bermain


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News