Pensiun, Collin Edwards Ingin Jadi Orang Rumahan
Jumat, 11 April 2014 – 19:14 WIB

Colin Edwards. FOTO: getty images
AUSTIN - Para pembalap yang berjibaku di MotoGP memang harus mengambil konsekuensi logis. Mereka dituntut terus berkeliling dari satu negara ke negara lain untuk mengikuti tiap seri adu cepat kuda besi itu. Alhasil, momen quality time bersama keluarga harus berkurang.
Hal itu pula yang dialami Colin Edwards. Pembalap yang kini membela panji Forward Racing itu harus meninggalkan keluarganya dalam waktu lama. Karena itu, Edwards akhirnya memutuskan pensiun dari balapan MotoGP pada akhir musim mendatang.
Baca Juga:
Keputusan itu disampaikan dalam sesi press conference jelang balapan MotoGP seri Austin. Bagi Edwards, keputusan pensiun itu dianggap sebagai hal yang bijaksana. Pasalnya, dia bisa mulai menata kehidupan keluarganya.
"Saya sudah melakukan komunikasi dengan keluarga. Ada banyak hal yang selama ini saya lewatkan. Di antaranya ialah baseball, gym dan sekolah. Saya harus lebih banyak di rumah," terang Edwards di laman resmi MotoGP, Jumat (11/4).
AUSTIN - Para pembalap yang berjibaku di MotoGP memang harus mengambil konsekuensi logis. Mereka dituntut terus berkeliling dari satu negara
BERITA TERKAIT
- Juara Liga 1, Persib, Pemain, dan Pelatih Masuk Buku Sejarah, Simak di Sini
- Ternyata Persib Bandung Belum Mematahkan Rekor Bali United
- Rekor Spesial Bojan Hodak Seusai Membawa Persib Juara Liga 1 2024/25
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1
- Persib Bandung Juara Back to Back, Legenda Ghana Turut Bersukacita
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar