Penyanderaaan Kapal Berakhir setelah Bayar Uang Tebusan
Sabtu, 18 Oktober 2008 – 13:50 WIB

Penyanderaaan Kapal Berakhir setelah Bayar Uang Tebusan
SEOUL - Setelah satu bulan lebih disekap kawanan bajak laut Somalia, kapal kargo Bright Ruby dan 22 krunya akhirnya bebas Kamis (16/10). Itu terjadi setelah perusahaan shipping Korea Selatan (Korsel), J&J Trust, si pemilik kapal tersebut, memberikan uang tebusan kepada kawanan bajak laut itu.
Sumber dari J&J Trust mengatakan bahwa uang tebusan tersebut diberikan dalam bentuk tunai. "Uang tebusan itu dikirimkan melalui sebuah lembaga yang bersedia menjadi perantara kami," ungkap sumber yang tidak bersedia menyebutkan namanya itu, Jumat (17/10). Karena kasus tersebut masih bergulir, sumber anonim itu tidak bersedia menyebutkan jumlah uang tebusan yang diberikan.
Baca Juga:
Berita tersebut didukung pernyataan Kementerian Luar Negeri Korea Selatan (Korsel). Kemarin mereka menyatakan bahwa kapal dan para penumpangnya selamat. Mereka juga membenarkan adanya uang tebusan dari perusahaan pemilik kapal kargo itu.
Sebanyak 22 kru yang selamat sedang dalam perjalanan pulang ke Korsel. Saat ini, anak buah kapal yang berasal dari Korsel dan Myanmar itu sedang menuju pelabuhan Sri Lanka. Mereka dijadwalkan tiba di Korsel dan Myanmar akhir bulan ini.
SEOUL - Setelah satu bulan lebih disekap kawanan bajak laut Somalia, kapal kargo Bright Ruby dan 22 krunya akhirnya bebas Kamis (16/10). Itu terjadi
BERITA TERKAIT
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza
- 2 Mei 1945 dan Kisah Muslim Pahlawan Pengibar Bendera Palu Arit
- Kuliah Umum di Universiti Malaya, Ibas Bahas Geopolitik, Geoekonomi dan Kekuatan ASEAN
- Mendagri Tito Pidato di Global Security Forum di Qatar
- Otoritas Gaza Tuduh Israel Tangkap 360 Tenaga Kesehatan