Pergantian Tahun, Warga Diminta Waspada
Sabtu, 31 Desember 2011 – 22:58 WIB

Pergantian Tahun, Warga Diminta Waspada
KENDARI - Pada perayaan pergantian tahun 2012, semua satuan kerja (Satker) di Polres Kendari dioptimalkan kinerjanya. Tak hanya pengamanan langsung di beberapa titik rawan yang menjadi prioritas, namun upaya preventif melalui penyuluhan yang dilakukan oleh Satuan Pembinaan Masyarakat (Binmas) dilaksanakan mulai pukul 14.00 wita hingga pukul 21.00 wita. Penyuluhan yang dilakukan untuk mengingatkan masyarakat agar tetap waspada dalam menjalankan aktivitas di akhir tahun. Warga Metro Kendari sejak pagi pada hari Sabtu, telah disibutkan dengan rencana-rencana menyambut detik-detik terakhir pergantian tahun. Mereka berbelanja untuk kebutuhan perayaan tahun baru dan menyurvei lokasi-lokasi yang akan dijadikan tempat yang tepat sebagai momentum pergantian tahun.
Kasat Binmas Polres Kendari, AKP Yusuf Mars mengatakan, tim dari Binmas melaksanakan penyuluhan, imbauan, dan peringatan kepada masyarakat. Mereka turun langsung ke jalan-jalan dengan menggunakan mobil penerangan.
Baca Juga:
"Selain memberikan penerangan secara mobile sepanjang jalan, kami juga mendatangi tempat-tempat keramaian seperti pusat perbelanjaan, Mall-Mall, pasar, tempat wisata dan tempat-tempat keramaian lainnya," ungkap Yusuf Mars.
Baca Juga:
KENDARI - Pada perayaan pergantian tahun 2012, semua satuan kerja (Satker) di Polres Kendari dioptimalkan kinerjanya. Tak hanya pengamanan langsung
BERITA TERKAIT
- Pria Bandung Tewas di Kamar Indekos, Ada Luka di Kepala
- 2 Tempat Usaha Hiburan Tanpa Izin di Sudirman Disegel, Lihat
- 2 Kapten Infranteri Tangkap Bandar Narkoba di Bima, Kolaborasi dengan Warga
- Ahmad Luthfi Minta Fatayat NU Terlibat dalam Program Kecamatan Berdaya
- Kecelakaan Beruntun Tol Semarang, Truk Tronton Terguling, Sopir Pick-up Luka-luka
- ZCorner Dorong UMKM Halal dan Pemberdayaan Mustahik