Perkuat Ekonomi Lokal, PLN Indonesia Power UBH Kunjungi UMKM Mawar Merah

Dalam kesempatan tersebut, Rahmat Syahputra menyampaikan kunjungan ini merupakan bagian dari upaya perusahaan dalam mendukung ketahanan ekonomi masyarakat, khususnya para pelaku UMKM yang memiliki potensi berkembang dan memberi dampak sosial positif.
“Kami melihat langsung bagaimana UMKM Mawar Merah mampu berinovasi dan bertahan di tengah tantangan ekonomi. PLN IP UBH berkomitmen untuk terus mendampingi dan mendorong pertumbuhan UMKM binaan agar lebih mandiri, berdaya saing, dan berkelanjutan,” ujar Rahmat.
Selain melihat langsung proses produksi makanan ringan dan jamu tradisional, tim manajemen juga berdialog dengan pemilik dan pengelola UMKM, membahas tantangan serta peluang pengembangan usaha ke depan.
Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi besar PLN Indonesia Power dalam mendukung pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB/SDGs), khususnya dalam aspek pengentasan kemiskinan, penciptaan pekerjaan yang layak, pembangunan ekonomi yang inklusif, serta kesetaraan gender. (rhs/jpnn)
Manajemen PLN Indonesia Power UBH mengunjungi UMKM Mawar Merah untuk memperkuat peran BUMN dalam pemberdayaan perempuan dan ekonomi lokal.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Indibiz Diskon Besar-besaran hingga 31 Mei, Buruan Berlangganan
- PLN IP Berdayakan Penyandang Disabilitas Untuk Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik
- Perkenalkan Profil Perusahaan, PLN IP UBH Gelar Casual Meeting Bersama Wartawan
- Peringati Hari Kartini, PIKK PLN IP UBH Gelar Workshop Kembangkan Bisnis Kopi Rumahan
- Tumbuh Berkelanjutan, Bank Raya Kembali Bukukan Kinerja Keuangan Positif
- Bea Cukai Dukung UMKM di Bekasi dan Makassar Tembus Pasar Ekspor Lewat Kegiatan Ini