Perkuat Kerja Sama Internasional, FKDK UBL Kunjungi Universitas Anadolu Turki

Perkuat Kerja Sama Internasional, FKDK UBL Kunjungi Universitas Anadolu Turki
Rombongan Universitas Budi Luhur (UBL) saat melakukan kunjungan ke Anadolu University beberapa waktu lalu. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Rektor Universitas Budi Luhur (UBL) Wendi Usino dan Dekan Fakultas Komunikasi & Desain Kreatif (FKDK) UBL Rocky Prasetyo Jati melakukan kunjungan ke Fakultas Ilmu Komunikasi di Anadolu University.

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya peningkatan kerja sama bilateral yang diawali dengan penandatanganan Memorandum of Agreement antara Rektor UBL dan Rektor Anadolu University pada November 2022.

Dalam kunjungan ini, delegasi dari UBL bertemu dengan Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi Anadolu University, Prof. Dr. Bülend Ayd?n Ertekin dan anggota fakultas lainnya, Doç. Dr. ?zlem Vural dan Doç. Dr. Sevil Bayçu.

Selain menjajaki peluang kerja sama, delegasi dari UBL juga mendapatkan kesempatan untuk melihat fasilitas yang dimiliki oleh Fakultas Ilmu Komunikasi dari Anadolu University.

Delegasi diajak berkeliling studio, Radio A, Museum Komunikasi, dan ruang pameran.

Kunjungan tersebut memberikan kesempatan bagi delegasi UBL untuk mempelajari lebih lanjut tentang program dan fasilitas komunikasi di Universitas Anadolu dan potensi kerja sama.

Pada 28 April 2023, Rektor UBL dan delegasi dari UBL juga mengunjungi Fakultas Seni Rupa Anadolu University dengan program studi yang menjadi unggulan yaitu animasi dan kartun. 

Rektor UBL Wendi Usino mengatakan pertemuan ini semakin mempererat hubungan dan memberikan landasan kerja sama bagi kedua universitas.

Rombongan Universitas Budi Luhur (UBL) memperkuat kerja sama internasional dengan mengunjungi Anadolu University.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News