Persaingan Masih Terbuka, Kepri Jaya FC Anggap Tiga Laga Tersisa Ibarat Final

Persaingan Masih Terbuka, Kepri Jaya FC Anggap Tiga Laga Tersisa Ibarat Final
Rekrutan anyar 757 Kepri Jaya, Revi Agung (rompi merah) saat berduel dengan rekannya, Fandy Ahmad dalam latihan yang dilangsungkan di lapangan Batamindo, Kamis (27/7). F. Octo Zainul Ahmad/Batam Pos/jpg

jpnn.com, BATAM - Persaingan di grup 1 Liga 2 Indonesia 2017 kian seru memasuki pekan ke-11.

Diluar dugaan, PSMS Medan untuk kali pertama menelan kekalahan setelah dibekuk tuan rumah Persiraja Banda Aceh dengan skor 2-0.

Hasil tersebut membuat peta persaingan semakin terbuka. Pasalnya, dari klub penghuni peringkat pertama sampai peringkat keenam masih berpeluang untuk lolos ke babak 16 besar.

Meski baru menelan kekalahan perdananya, PSMS Medan masih memuncaki klasemen sementara dengan 20 poin. Posisi PSMS ditempel ketat PSPS Pekanbaru di peringkat kedua dengan 18 poin. Adapun Persiraja Banda Aceh juga mempunyai poin sama 18 di peringkat ketiga.

Sedangkan di posisi keempat dihuni PS Timah Babel dengan 16 poin. 757 Kepri Jaya yang baru menggunduli Persih Tembilahan 5-0 berada di peringkat kelima dengan 13 poin. PSBL Langsa menguntit di peringkat keenam dengan 12 poin.

Dengan sisa tiga pertandingan lagi dikarenakan Pro Duta telah dipastikan mundur, bisa dipastikan keenam klub tersebut bakal bersaing untuk memperebutkan posisi 1 dan 2 yang merupakan zona aman dari zona degradasi dab berhak lolos ke babak 16 besar.

Pekan ke-11 yang bakal dihelat minggu ini akan mempertemukan duel seru antara tuan rumah 757 Kepri Jaya yang menempati peringkat kelima melawan PS Timah Babel yang berada setingkat di atasnya.

Perbedaan tiga poin antara keduanya menjadi bumbu seru bagi kedua kesebelasan ini. Apabila 757 Kepri Jaya bisa menang melawan tamunya ini, mereka akan naik ke posisi keempat yang merupakan zona play off dan terhindar dari zona degradasi langsung.

Persaingan di grup 1 Liga 2 Indonesia 2017 kian seru memasuki pekan ke-11.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News